Perusahaan Taxi Blue Bird Group

promo

Salah satu perusahaan taxi terbesar di Indonesia adalah blue bird group. Perusahaan taxi ini sudah lama dikenal oleh masyarakat dengan logo burung biru. Brand ini melayani jasa transportasi dan juga jasa pariwisata yang telah tersebar di berbagai kota-kota besar di Indonesia seperti Pekanbaru, Medan, Jakarta, Makassar, Padang, Palembang, Bandung, Bekasi, Cilegon, Mataram, Batam, Manado, Denpasar dan juga Semarang.

Blue bird group telah berdiri sejak tahun 1972 saat belum ada jasa transportasi yang berkualitas. Blue bird hadir sebagai pelopor transportasi modern dengan fasilitas yang menarik dan nyaman. Hanya beberapa tahun sejak berdirinya perusahaan jasa transportasi taxi ini, banyak orang yang menyukai dan kemudian memilih berlangganan menggunakan taxi blue bird untuk mengantar mereka ke mana saja dengan aman, nyaman dan terhindar dari kemacetan. Perusahaan yang awalnya berdiri di Jakarta kemudian membuka cabang di berbagai kota besar di Indonesia.

Kini, perusahaan blue bird telah berkembang pesat dan menjadi transportasi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Semakin banyak pelanggan yang menikmati kemudahan pemesanan taxi blue bird. Selain itu, blue bird juga selalu memanjakan pelanggan dengan menawarkan berbagai promo menarik setiap harinya yang dapat Anda lihat di laman bluebirdpromo.com atau dengan menginstal aplikasi my blue bird melalui play store untuk pemesanan taxi hanya dengan satu klik saja. Dengan berbagai kemudahan pemesanan taxi ini, tidak heran jika semakin banyak masyarakat yang memilih berlangganan taxi blue bird dari pada jasa transportasi taxi lainnya.

Bermula dari perusahaan taxi kecil yang kemudian berkembang pesat, blue bird group semakin menambah armada taxi dengan menghadirkan taxi silver bird dengan fasilitas yang eksklusif. Taxi silver bird berwarna hitam dengan interior yang sangat mewah. Selain memberikan kenyamanan yang ekstra, mobil silver bird juga dilengkapi dengan perangkat GPS serta EDC yang dapat memudahkan pelanggan dalam membayar dengan menggunakan kartu kredit. Biasanya taxi ini sering dipesan untuk pejabat dan juga antar jemput dari airport.