Taman Bunga Matahari di Pantai Samas Jogja

Bagi anda penyuka bunga matahari, jangan pikir dua kali untuk datang ke tempat ini. Dijamin anda akan sangat suka dan betah berada di tempat ini. taman bunga matahari pantai samas sangat menarik untuk dijadikan pilihan spot wisata di Jogja. Apakah sudah pernah mencoba berwisata mengunjungi taman bunga matahari?

Sebenarnya Jogja memiliki banyak tempat yang sama-sama bertema wisata alam. Terdapat hutan pinus, air terjun, bukit dan bahkan kebun the. Namun yang menarik dari tempat ini adalah taman yang lokasinya berada di dekat pantai.

Biasanya hanya dengan melihat pemandangan dan menikmati wisata di pantai saja sudah cukup. Namun kali ini bukan hanya itu saja. Di sekitar pantai Samas terdapat taman bunga matahari yang memiliki pemandangan yang luar biasa mempesona.

Ada beberapa spot foto cantik dan juga keren yang bisa kalian coba ketika datang ke lokasi ini. Tak hanya cocok dijadikan untuk berlibur, tempat ini juga cocok di jadikan tempat wisata bagi anda yang ingin menghilangkan fikiran stress setelah bekerja dengan waktu panjang atau tugas kampus yang selalu menggunung. Berikut informasi seputar taman bunga matahari di pantai Samas.

Taman Bunga Matahari Pantai Samas, sumber ig @_eindahs

Lokasi dan Rute

Tempat ini berada di pantai samas, desa srigading, kecamatan sanden, kabupaten bantul, Yogyakarta. Untuk rute perjalanan menuju kebun bunga matahari di pantai samas ini jika dimulai dari Jogja anda bisa langsung berkendara kearah jalan bantul. Ikuti terus jalur jalan bantul ini hingga anda memasuki kawasan kota bantul.

Setelah sampai di kawasan kota, berikutnya anda tinggal ambil arah ke pantai samas. Jika sudah sampai pantai samas, anda bisa Tanya orang-orang sekitar dimana tepatnya letak kebun bunga matahari. Tidak perlu khawatir kesasar karena tempatnya tak jauh dari pantai samas.

Informasi Harga

Spot foto kebun Bunga matahari pantai samas ini merupakan spot foto yang keren dan juga lucu. Bahkan beberapa artis ternama sudah pernah kesini dan menikmati banyaknya bunga matahari yang sedang bermekaran. Kebn bunga matahari ini memiliki luas hingga ribuan meter persegi.

Info Jasa Bangun Rumah

Untuk dapat menikmati cantiknya kebun bunga matahari ini anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp. 5000 per orang sebagai tiket masuk. Selain bisa melihatnya keindahan yang pemandangan yang diberikan dari ratusan bunga matahari anda juga bisa berselfi ria atau berfoto layaknya model di tengah-tengah banyaknya matahari.

Anda bisa kesini dengan menggunakan kendaraan seperti motor atau pun mobil. Untuk biaya parkirnya mulai dari Rp. 2.000 untuk motor. Untuk anda yang ingin membawa pulang bunga matahari yang ada disini, anda harus membayar Rp. 10.000 untuk satu bunganya.

Taman Bunga Matahari

Bunga Matahari di Pantai Samas, sumber ig @theoanggaraa

Taman bunga matahari bisa menjadi suatu tema yang unik untuk lokasi wisata. Taman bunga matahari yang terdapat di Jogja ini sudah terkenal dan dikunjungi oleh banyak pengunjung yang ingin melihat pemandangan serta berfoto.

Karena letaknya yang tak jauh dari pantai samas membawa para wisatawan yang berlibur ke pantai samas untuk ikut menikmati indahnya kebun bunga matahari ini. Kebun bunga matahari ini sebenarnya milik seorang petani yang bernama Etik Purwanti.

Awal ditanamnya bunga matahari ini bertujuan untuk melindungi tanaman cabainya yang sering rusak karena terkena hembusan angin. Sehingga banyak tanaman cabai yang akhirnya rontok dan rusak terkena angina kencang.

Namun setelah menanam bunga matahari dikeliling perkebunannya ternyata tanaman ini terus tumbuh da berkembang biak dengan sangat subur. Karena bunganya yang indah, membuat beberapa orang tertarik untuk sekedar ikut berselfi diantara bunga-bunga tersebut.

Dan karena kehidupan aat ini di dominasi dengan dunia maya atau akun sosial media, membuat para kebun ini menjadi viral dan akhirnya kebun bunga matahari ini pun ramai di datangi oleh para pengunjung. Bahkan beberapa artis ibukota pun ikut melakukan pengambilan gambar di tempat ini, seperti Adipati Dolken.

Itu dia berbagai informasi seputar spot wisata berfoto di taman bunga matahari yang terdapat di pantai Samas. Semoga Anda juga menyukainya. Jika ingin membuat taman sendiri di rumah Anda, kunjungi informasinya di halaman jasa taman Jogja.